Minggu, 30 Mei 2010

AVR Untuk Generator Sinkron 3 Fasa

Generator sinkron merupakan alat pembangkit tenaga listrik utama yang dipakai untuk mengkonversikan tenaga mekanis menjadi tenaga listrik. Masalah utama dari generator ini adalah tegangan keluaran yang berubah-ubah dikarenakan pembebanan pada terminal keluaran generator. Semakin banyak pembebanan yang diberikan maka tegangan keluaran generator akan semakin kecil. Karena hal tersebut berpengaruh secara langsung terhadap sistem kelistrikan maka perlu untuk dibuat suatu alat penyetabil tegangan generator yang bertujuan agar tegangan keluaran generator dapat lebih stabil dan konstan. Pada tugas akhir ini akan dibahas mengenai pengatur tegangan generator otomatis (automatic Voltage Regulator/ AVR) dengan kendali hysteresis yang bereferensi pada sistem satu fasa untuk mengatur tegangan eksitasi yang akan diinjeksikan pada lilitan medan yang bertujuan untuk menaik turunkan tegangan keluaran generator berdasarkan dari banyaknya pembebanan. Jika beban pada terminal keluaran ditambah, tegangan terminal keluaran generator akan berkurang maka AVR ini akan menaikkan tegangan eksitasi yang bertujuan untuk menaikkan tegangan terminal keluaran generator dengan maksud untuk menyetabilkan tegangan keluarannya.

Sumber : disini

1 komentar: